Sobat Cerita | Mencoba Berinvestasi Saham di Aplikasi Ajaib
Hallo pembaca setia, pada kesempatan kali ini saya akan berbagi cerita mengenai tentang pembelian pertama saham saya di aplikasi Ajaib.
Untuk Anda yang belum sama sekali mengetahui bagaimana cara investasi agar mendapatkan pasive income.
Inilah solusinya berinvestasi bagi Anda yg pemula yang ingin terjun di dunia investasi.
Awal Januari tahun 2022 saya mempunyai prinsip ingin mengatur keuangan yang stabil dengan prinsip 50-30-20.
Apa sih prinsip 50-30-20 ?
Angka itu hanyalah angka, angka yang bisa merubah pola pikir saya, bahwa sanya investasi untuk hari tua itu penting.
Ya 50 itu adalah 50% dari penghasilan saya.
Lantas apa yang harus saya lakukan dengan 50% penghasilan saya.
50% yang saya gunakan hanya untuk kebutuhan misalnya membayar kos, makan, dll.
30 nya yaitu 30% yang bisa saya sebut uang untuk keinginan.
Untuk saat ini saya belum punya keinginan yang penting, jadi uang ini akan saya simpan atau saya ganti menjadi uang urgent, kenapa di sebut uang urgent karna apabila ada teman atau kerabat yg mendadak minjam uang saya ambil dari uang ke inginan ini.
Apabila uang yang sudah di pinjam lalu di kembalikan, akan saya masukan ke investasi.
Sama saja ya padahal mah hehe gpp lah.
Nah yang 20% ini adalah untuk investasi, memang investasi bukan hanya saja di saham banyak instrumen investasi yang bisa Anda lakukan.
Untuk saya yang belum mengerti dunia investasi jelas memilih aplikasi Ajaib sebagai wadah investasi saya.
Memulai disiplin menggunakan prinsip 50-30-20 ini membuat saya mengerti bahwa menjaga keuangan kita agar tetap stabil memang sangatlah penting.
Menghambur-hamburkan uang untuk yang tidak berguna akan saya hentikan di tahun ini.
Semoga tahun ini menjadi yang terbaik untuk saya dan keluarga.
Semoga cerita investasi saya berlanjut ya sekian teman.
No comments for "Sobat Cerita | Mencoba Berinvestasi Saham di Aplikasi Ajaib"